Selasa, 13 Desember 2011

Kakap Jawa 2011 with FKMC

Mungkin terdengar asing apa itu kakap jawa ?
nah...teman-teman disini hanum mau sedikit berbagi cerita tentang pengalaman hanum ketika mengikuti kakap jawa. 
kakap jawa itu sebuah istilah atau tema dimana FKMC atau Forum Keluarga Muslim Perikanan dan Ilmu Kelautan mengadakan kegiatan sosial lingkungan. Istilah lan nya turun ke desa, desa yang kami kunjungi adalah perkampungan nelayan tepat nya di Pantai Anyer. 
Dari Bogor kami berangkat malem sabtu dan nyampe di sana minggu pagi, perjalanan yang cukup lumayan jauh. pagi hari dengan suasana yang dingin kami langsung menuju ke pantai untuk melihat suasana disana. eits tak lupa lah kami beribadah subuh :) 
Tepat jam 6.30 WIB kamu lari pagi di pesisir pantai. Subhanallah ciptaan Allah sungguh besar..pantai yang indah dan lautan yang sangat luas. 
setelah lari pagi kami beristirahat sambil bersosialisasi dengan warga di sana. mereka sangat antusias dengan kehadiran kami. Para nelayan disana mencari ikan cukup dengan jaring dan hasil olahan pun hanya asin dan dengdeng ikan. Sumberdaya manusia yang kurang sehingga mengakibatkan kurang nya teknologi dan pengetahuan. dari mahasiswa FPIK IPB sedikit memberikan bantuan kepada para warga berupa sembako dan peralatan kebersihan. Tak kerasa waktu sudah sore kami pun pulang untuk melanjutkan perjalanan kembali. hari yang melelahkan tapi seru bisa kenal sama nelayan dan naik perahu seru...seru,,,dan seru...
 
 sebuah album kenang-kenangan yg selalu akan ku ukir dalam pengalamanku. terus dan teruslah aku menemukan sesuatu yang berbeda untuk orang lain. semoga tahun depan kakap jawa lebih baik lagi dari tahun ini. ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar